Kumpulan Soal-soal Sistem Peredaran Darah Pada Manusia dan Hewan


1. Soal

Warna merah cerah pada darah manusia disebabkan oleh...
a. reaksi antara O2 dengan hemoglobin
b. leukosit yang mengandung hemoglobin
c. plasma yang mengandung hemoglobin
d. eritrosit yang mengandung hemoglobin
e. reaksi antara CO2 dan hemoglobin

Soal 2

Setelah mengalami proses pencernaan, sari makanan siap untuk diserap dan dibawa ke seluruh tubuh oleh darah. Bagian darah yang berperan dalam pengangkutan adalah ....
a. plasma
b. eritrosit
c. leukosit
d. trombosit
e. limfosit

Soal 3

Komponen yang tidak termasuk plasma adalah ....
a. air
b. fibrinogen
c. trombosit
d. globulin
e. albumin

Soal 4

Hal yang dapat memicu penghentian pendarahan darah adalah ....
a. trombosit dan faktor-faktor lainnya pada plasma menyentuh permukaan yang kasar
b. diproduksinya enzim trombin (trombokinase)
c. diubahnya fibrinogen menjadi fibrin
d. diubahnya fibrin menjadi fibrinogen
e. aliran darah yang cepat melewati kapiler

Soal 5

Pernyataan yang benar tentang macam sel darah putih dengan peranannya adalah ....
a. eosinofil memakan antigen dan mengontrol respon kebal
b. neutrofil mengenali antigen dan menghasilkan antibodi
c. basofil menembus pembuluh darah dan mengontrol respon kebal
d. monosit memproduksi antibodi dan menembus pembuluh darah
e. limfosit mengontrol respon kebal dan menghasilkan antibodi

Soal 6

Komponen pada darah yang memiliki jumlah paling banyak adalah ....
a. eritrosit
b. leukosit
c. plasma darah
d. trombosit
e. keping darah

Soal 7

Penyebab aliran darah mengalir adalah ....
a. kontraksi atrium kanan
b. kontraksi ventrikel kanan
c. kontraksi atrium kiri
d. kontraksi ventrikel kiri
e. kontraksi ventrikel kiri dan kanan secara bersamaan

Untuk soal nomor 8 hingga 11 perhatikan, gambar berikut.

jantung.

Soal  8

Pada gambar, atrium ditunjukkan oleh nomor ....
a. 2 dan 3
b. 1 dan 4
c. 6 dan 5
d. 1 dan 2
e. 3 dan 4

Soal 9

Katup trikuspidalis dan katup bikuspidalis ditunjukkan pada gambar oleh nomor ....
a. 1 dan 4
b. 8 dan 9
c. 4 dan 7
d. 5 dan 6
e. 2 dan 3

Soal 10

Ruangan yang berfungsi sebagai tempat persinggahan darah sebelum darah masuk ke bilik adalah ....
a. 1 dan 4
b. 8 dan 9
c. 4 dan 7
d. 5 dan 6
e. 2 dan 3

Soal 11

Perjalanan darah dari jantung ke paru-paru dan kembali ke jantung melalui ruang. ruangnya adalah....
a. 4,3,1, dan 2
b. 4,3,2, dan 1
c. 1,2,3, dan 4
d. 2,1,4, dan 3
e. 2,1,3, dan 4

Berlangganan update artikel terbaru via email:


0 Komentar untuk "Kumpulan Soal-soal Sistem Peredaran Darah Pada Manusia dan Hewan"

Post a Comment

Silahkan ditanyakan jika ada yang bingung