Soal SPMB Bahasa Indonesia Tahun 2007
1. SPMB 2007
Setiap universitas di negeri ini mempunyai afiliasi dengan universitas atau perguruan tinggi di luar negeri.
Kata yang tepat untuk menggantikan kata afiliasi adalah
A. pertalian
B. perlindungan
C. persahabatan
D. pengakuan
E. perujukan
2. SPMB 2007
Sebagai data dukung, berbagai informasi yang dikumpulkannya itu tidak valid.
Kata yang tidak tepat untuk menggantikan kata valid dalam kalimat tersebut adalah
A. sahih
B. berlaku
C. sesuai
D. tepat
E. lengkap
3. SPMB 2007
Alokasi anggaran untuk bidang pertahanan dan keamanan tahun ini dirasakan belum memadai dagi Polri untuk memelihara keamanan dan ketertibab masyarakat.
Alokasi dalam kalimat tersebut memiliki makna
A. penyiapan
B. penjatahan
C. penyediaan
D. penetapan
E. pemenuhan
4. SPMB 2007
Indonesia masih sangat prospektif bagi investor sepatu dunia. Rendahnya tingkat perpindahan buruh dan kuatnya infrastruktur jaringan pemasok bahan baku merupakan faktor fundamental untuk tumbuhnya industri sepatu.
Kata-kata yang tepat maknanya untuk menggantikan kata bercetak tebal tersebut adalah
A. memungkinkan, pemilik modal, prasarana, dasar.
B. menguntungkan, pemilik modal, sarana, mendasar.
C. diharapkan, pereka cipta, prasarana, pokok.
D. diakui keberadaannya, perancang, sarana, penentu.
E. dimungkinkan, pencipta, prasarana, penting.
5. SPMB 2007
Sedimentasi di Sungai Porong, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, mulai terjadi akibat pembuangan lumpur panas selama dua pekan belakang ke sungai yang bermuara di Selat Madura itu.
Arti kata sedimentasi dalam kalimat tersebut adalah
A. pencemaran air karena zat beracun.
B. pemadatan air akibat gas beracun.
C. perubahan ekosistem air.
D. pengendapan benda padat karena pengaruh gaya berat.
E. pemisahan antara air, gas, dan benda padat.
6. SPMB 2007
Kalimat berikut yang ditulis sesuai dengan aturan EYD adalah
A. Mereka menyepakati, bahwa mulai tahun ajaran baru akan dilakukan kerja kelompok secara lebih intensif.
B. Untuk mencapai target yang diharapkan, perusahaan perlu melakukan peningkatan pengetahuan dan keterampilan karyawannya.
C. Barang-barang itu perlu dikelompokkan dan diberkas dalam satu kotak karton tebal, agar memudahkan dalam pengecekannya.
D. Sebagai akibat dari kurangnya pemahaman terhadap topik yang dibicarakan, Heni tidak bisa memberikan saran apapun.
E. Bersama para Camat di Banyuwangi, rombongan tamu dari Jepang itu mengikuti jamuan makan malam.
7. SPMB 2007
Kalimat berikut yang ditulis sesuai dengan aturan EYD adalah
A. Saya tidak akan membeli mobil mahal, karena tidak punya uang.
B. Oleh karena itu saya harus rajin menabung.
C. Atas bantuan saudara saya mengucapkan terima kasih.
D. Malam makin larut; pekerjaannya belum selesai juga.
E. Semua siswa baik yang laki-laki maupun perempuan, mengikuti ujian.
8. SPMB 2007
Pengendalian bahaya banjir yang dilakukan pemerintah Indonesia tidak akan berhasil kalau PERDA yang menaungi tidak dibuat. Dengan demikian usaha itu hanya akan membuang uang sia-sia. Pemerintah perlu segera membuat PERDA khususnya yang menyangkut pembagian tugas antarinstansi.
Paragraf tersebut akan menjadi paragraf baku jika ejaannya diperbaiki sebagai berikut, KECUALI
A. huruf awal kata pemerintah ditulis huruf kapital.
B. kata PERDA ditulis dengan huruf kecil, kecuali huruf pertama.
C. sebelum kata usaha itu diberi tanda koma (,).
D. sebelum kata khususnya diberi tanda koma (,).
E. kata antarinstansi ditulis terpisah.
9. SPMB 2007
Kalimat berikut yang ditulis sesuai dengan pedoman EYD, KECUALI
A. Pakistan dan Malaysia akan bekerja sama melakukan riset, pengembangan, pelatihan, dan pendidikaan keuangan Islam.
B. Tidak dapat dipungkiri bahwa pendidikan multi kultural telah meleburkan hegemoni pasar yang dikuasai lakilaki ke dalam pangkuan kaum perempuan.
C. Bank pemerintah Pakistan telah memberikan izin bagi enam bank Islam dan sebelas bank konvensional untuk mengembangkan sistem perbankan Islam.
D. Saat ini, virus mempunyai varian sasaran bukan hanya pada media penyimpanan, melainkan pada hampir semua hal yang berhubungan dengan komputer dan sistem di dalamnya yang memungkinkan untuk diserang.
E. Dengan perkembangan internet dan jaringan yang cukup pesat, virus dilengkapi kemampuan menyerang melalui jaringan komputer sehingga penyerangannya sangat cepat.
10. SPMB 2007
Kalimat berikut yang seluruhnya ditulis sesuai dengan aturan EYD adalah
A. Kehematan yaitu salah satu ciri kalimat efektif.
B. Meskipun demikian, hal itu tidak berarti bahwa mereka bebas dari tugas.
C. Jika informasinya jelas kalimat itu disebut kalimat efektif, karena dapat dipahami isinya.
D. Betapa pun panjangnya suatu kalimat yang penting adalah informasinya.
E. Dalam kalimat efektif tidak ada ide kalimat yang dapat ditafsirkan secara ganda maknanya.
11. SPMB 2007
Kalimat berikut yang ditulis sesuai dengan EYD adalah
A. Tidak seorang bupati pun hadir dalam acara halal bihalal di Surabaya kemarin.
B. Hampir di setiap daerah, terdapat Universitas tetapi mahasiswanya sangat sedikit.
C. Dalam setiap Bab buku yang berjudul Pernik-pernik Berbahasa, disajikan ringkas.
D. Selama menjadi direktur di Bank Araya, ia menunjukkan pengabdian yang baik.
E. Semua Fakultas Kedokteran di seluruh Indonesia saat ini melakukan akreditasi.
12. SPMB 2007
Setiap masyarakat tutur memiliki bahasa dan sekaligus menggunakan bahasa tersebut untuk berkomunikasi. Hal ini berarti bahwa anggota masyarakat tutur selain harus menguasai kaidah bahasa juga wajib menguasai kaidah berbahasa. Kaidah bahasa berkenaan dengan anasir lingua, sedangkan kaidah berbahasa berkenaan dengan anasir sosial budaya.
Pernyataan berikut yang sesuai dengan paragraf tersebut adalah
A. Orang yang menguasai kaidah bahasa secara memadai mampu berkomunikasi dengan baik dan lancar.
B. Kaidah bahasa dan kaidah berbahasa adalah dua kaidah yang berbeda, tetapi pada prinsipnya sama.
C. Bagi orang yang menguasai kaidah berbahasa, performansi bahasanya akan lebih santun dan berterima.
D. Dalam kegiatan berkomunikasi, penguasaan kaidah bahasa lebih diutamakan daripada penguasaan kaidah berbahasa.
E. Dengan penguasaan kaidah berbahasa secara baik, orang akan dapat menggunakan bahasa secara benar.
13. SPMB 2007
Suriname didominasi warga keturunan Kindustan, Afrika, dan Jawa. Ada lagi kelompok keturunan Cina, Belanda, Arab, Yahudi, Brasil, dan campuran suku-suku Indian. Agama dominan agama Kristen, Hindu, dan Islam. Tiap kelompok etinis kini berbaur. Mereka saling menghormati kebudayaan dan agama masing-masing. Sejak merdeka dari Belanda 30 tahun lalu, penduduknya kini hampir setengah juta jiwa.
Masalah pokok yang dibahas dalam paragraf tersebut berhubungan dengan
A. macam-macam penduduk di Suriname.
B. agama-agama di Suriname.
C. pembauran kelompok etnis di Suriname.
D. jumlah penduduk Suriname kini.
E. keadaan Suriname kini.
14. SPMB 2007
Minyak ikan merupakan suplemen yang cukup populer. Selain digunakan untuk meningkatkan nafsu makan anak, minyak ikan juga banyak dikonsumsi wanita hamil untuk meningkatkan kualitas kehamilannya. Minyak ikan mengandung asam lemak yang banyak bermanfaat bagi kesehatan. Minyak ikan mengandung 25% asam lemak jenuh dan 75% asam lemak tak jenuh. Asam lemak pada minyak ikan ada 3, yaitu asam lemak jenuh, asam lemak tak jenuh tunggal, dan asam lemak tak jenuh ganda.
Simpulan yang cocok dengan paragraf tersebut adalah
A. minyak ikan populer.
B. minyak ikan mengandung asam lemak.
C. asam lemak pada minyak ikan ada tiga.
D. minyak ikan mengandung 75% asam lemak.
E. minyak ikan banyak gunanya.
15. SPMB 2007
Jerjak jembatan sungai yang mengalir deras itu hampir saja ambruk kemarin diterjang banjir.
Kalimat tersebut berasal dari kalimat inti
A. Jerjak diterjang banjir.
B. Jembatan ambruk.
C. Jerjak ambruk.
D. Sungai mengalir.
E. Sungai banjir.
16. SPMB 2007
Sekarang ini, hal penting yang sering dilupakan oleh para karyawan perusahaan yang sedang dilanda kebangkrutan adalah pencarian solusi yang tepat yang dapat menguntungkan kedua belah pihah.
Kalimat inti dari kalimat luas tersebut adalah
A. Yang sering dilupakan karyawan adalah pencarian solusi.
B. Hal penting adalah pencarian solusi.
C. Karyawan perusahaan dilanda kebangkrutan.
D. Solusi yang tepat dapat menguntungkan.
E. Hal penting sering dilupakan.
17. SPMB 2007
Kalimat berikut ini tidak baku, KECUALI
A. Khawatir cadangan air tanah tersedot dan sulit mendapatkan air bersih, warga setempat menolak rencana pembuatan sumur dalam di sekitar tempat tinggal mereka.
B. Bidang lingkungan hidup, dana yang dialokasikan sebesar Rp300 juta yang diarahkan pada kegiatan konservasi, yaitu sumur resapan.
C. Untuk mengetahui penyebab keracunan, sisa makanan sebagai sampel telah dikirim ke laboratorium Dinas Kesehatan Jawa Tengah.
D. Bagi pengusaha yang belum mampu menggaji karyawannya sesuai dengan ketentuan, diwajibkan membuat surat penangguhan ke gubernur.
E. Untuk larangan praktik pelayanan kesehatan pasien bagi mantri kesehatan dan perawat sudah final.
18. SPMB 2007
Krisis ekonomi, yang turut berperan dalam penambahan jumlah pengangguran di Indonesia, juga ditambah berbelitnya birokrasi di negara ini, yang menjadikan para investor asing enggan untuk menanamkan modalnya ke Indonesia menyebabkan pemerintah harus berjuang memperbaiki struktur ekonominya.
Kalimat tersebut akan menjadi baku bila diperbaiki dengan cara
A. menghilangkan tanda koma (,) sesudah kata ekonomi.
B. mengganti juga dengan kata yang.
C. menghilangkan tanda koma (,) sebelum kata juga.
D. menghilangkan untuk.
E. menambah tanda koma (,) di depan kata menyebabkan.
19. SPMB 2007
Jumlah dana yang dialokasikan untuk pemberdayaan masyarakat di tingkat kelurahan cukup besar sehingga tidak menutup kemungkinan peningkatan kualitas lingkungan yang jauh lebih baik daripada yang dicapai lahun lalu.
Kalimat tersebut tidak efektif sehingga perlu perbaikan dengan cara
A. mengganti kata dialokasikan dengan dianggarkan.
B. mengganti kata untuk dengan guna.
C. mengganti kata daripada dengan dibandingkan.
D. mengganti kata cukup dan jauh.
E. mengganti kata menutup dengan tertutup.
20. SPMB 2007
Di antara kalimat berikut ini, yang termasuk kalimat tidak baku adalah
A. Apabila ditanggung bersama, masalah ini akan dapat segera diselesaikan dan bebannya pun akan terasa lebih ringan.
B. Ketika mengikuti suatu pertemuan formal atau sedang melakukan rapat, yang paling sopan adalah tidak mengaktifkan HP.
C. Pada setiap kata yang dituturkannya selalu mengandung kritikan yang tajam pada pemerintah.
D. Semua orang memiliki kekuasaan bawaan, entah berkepribadian menarik atau berkharisma tinggi, untuk memberikan pengaruh.
E. Dalam menghadapi konflik sosial dan krisi ekonomi yang berkepanjangan ini, berdoa dan berusaha merupakan cara yang terbaik.
21. SPMB 2007
Diskusi itu diawali dengan pengajuan masalah oleh tiap-tiap kelompok. Masalah yang dikemukakan oleh setiap kelompok dibahas bersama-sama dalam sidang itu. Dalam pembahasan ini, kelompok lainnya dapat menanggapi dan menyampaikan pengarahan sesuai dengan visi kelompoknya. Setelah seluruh kelompok menyampaikan masalah dan tanggapannya, diskusi diakhiri dengan penyusunan simpulan.
Bentukan kata yang tidak tepat dalam paragraf tersebut adalah
A. pengajuan
B. pengarahan
C. pembahasan
D. tanggapan
E. simpulan
22. SPMB 2007
Sejenis umbi-umbian banyak dijual di Pasar Kliwon.
Proses pembentukan kata umbi-umbian sejalan dengan proses pembentukan kata bercetak miring pada kalimat berikut, KECUALI
A. Makanan sejenis kacang-kacangan tidak baik bagi penderita asam urat.
B. Angin puting beliung menumbangkan pohon-pohonan di wilayah tersebut.
C. Buah-buahan memiliki manfaat yang besar bagi kesehatan tubuh kita.
D. Penderita sakit lambung dilarang mengonsumsi manis-manisan buah.
E. Banjir besar di wilayah desa menghancurkan bunga-bungaan yang indah.
23. SPMB 2007
Pada era globalisasi, hampir setiap orang tidak hanya di perkotaan, tetapi juga di pedesaan dengan mudah dapat memanfaatkan telepon. Penduduk di pedesaan tinggal mendatangi sarana telepon umum atau warung telekomunikasi (wartel) untuk berkomunikasi dengan orang lain di tempat yang berjauhan. Wartel pada saat ini ada yang telah dilengkapi sarana internet yang dapat digunakan oleh masyarakat.
Kalimat penutup yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah
A. Dengan demikian, kehidupan pada era globalisasi menghendaki pelayanan yang serba cepat.
B. Pendek kata, teknologi komunikasi menyediakan sarana komunikasi yang canggih.
C. Dengan demikian, segala aktifitas menjadi lancar dengan adanya teknologi yang canggih di bidang komunikasi.
D. Pendek kata, untuk memperoleh sarana komunikasi yang jauh lebih maju kian mudah.
E. Dengan demikian, masyarakat pedesaan pun dengan mudah mendapatkan informasi terbaru dari intarnet.
24. SPMB 2007
(1) Pembaharuan dalam bidang pendidikan di Indonesia dengan melaksanakan Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah (MPBS) semakin meningkat hasil yang menggembirakan. (2) Berdasarkan data yang terhimpun pada Diraktorat PLP dengan sampel 1000 sekolah dalam pelaksanaan selama tiga tahun terakhir ini menunjukan bahwa sekolah menjadi semakin mandiri dan kualitas belajar siswa semakin tinggi. (3) Berpangkal dari hasil yang realisasi tersebut, akhirnya MPBS ditetapkan menjadi salah satu pola meningkatkan mutu dan memajukan sekolah yang berlaku secara nasional.
Paragraf tersebut akan menjadi paragraf yang baik jika direvisi dengan cara
A. memindahkan dengan melaksanakan manajemen peningkatan mutu berbasis sekolah (MPBS) (kalimat 1) ke akhir kalimat.
B. Menghilangkan kata berdasarkan (kalimat2).
C. Memindahkan dengan sampel 1000 sekolah dalam pelaksanakan selama tiga tahun berakhir ini (kalimat 2) ke awal kalimat.
D. Mengganti berpangkal dari (kalimat 3) dengan sebuah dengan.
E. Menghilangkan kata akhirnya (kalimat 3).
25. SPMB 2007
Enzim merupakan katalis organik yang diproduksi organisme hidup. Salah satu enzim ini adalah protease, yaitu enzim yang berfungsi memutus ikatan peptida dari suatu polipeptida. Enzim protease banyak digunakan, khususnya dalam dunia industri. Hampir 60% jumlah enzim yang diproduksi adalah protease. Industri yang menggunakan protease antara lain industri keju, deterjen, perikanan, serta industri minuman beralkohol.
Ringkasan berikut yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah
A. Protease yang merupakan salah satu enzim banyak digunakan dalam industri minuman beralkohol.
B. Katalis organik yang dikenal dengan enzim protease 60% diproduksi oleh dunia industri.
C. Dunia produksi banyak memproduksi enzim protease untuk memutus ikatan peptida dari suatu polipeptida.
D. Salah satu enzim protease yang berfungsi memutus ikatan peptida banyak digunakan industri perikanan.
E. Sebanyak 60% enzim protease yang digunakan oleh industri deterjen diproduksi oleh organisasi hidup
0 Komentar untuk "Soal SPMB Bahasa Indonesia Tahun 2007"
Post a Comment
Silahkan ditanyakan jika ada yang bingung