Soal SPMB Bahasa Indonesia Tahun 2002


Soal SPMB Bahasa Indonesia Tahun 2002

Minuman keras (miras) adalah jenis minuman yang mengandung alkohol. Alkohol termasuk zat adiktif, yaitu zat yang dapat menimbulkan adiksi (ketagihan) dan ketergantungan.
Pemakaian miras dapat menimbulkan gangguan mental organik (GMO) yaitu gangguan dalam fungsi berpikir, merasakan, dan berperilaku. Timbulnya GMO itu disebabkan reaksi langsung alkohol pada sel-sel saraf ousat. karena sifat adiktif alkohol itu, orang yang meminumnya lama-kelamaan tanpa sadar akan menambah takaran/dosis sampai pada dosis keracunan atau mabuk.
Mereka yang terkena GMO biasanya mengalami perubahan perilaku, seperti mau berkelahi atau melakukan tindakan kekerasan lainnya, tidak mampu menilai realitas, terganggu fungsi sosialnya, dan terganggu pekerjaannya. Perubahan fisiologis juga terjadi, seperti cara berjalan tidak mantap, muka merah, atau mata juling. Perubahan psikologis yang dialami oleh mereka biasanya berupa mudah tersinggung, berbicara ngawur, atau kehilangan konsentrasi.
Mereka yang sudah ketagihan biasanya mengalami suatu gejala yang disebut sindrom putus alkohol, yaitu rasa takut diberhentikan minum alkohol. Badan mereka akan sering gemetar dan jantung berdebar-debar. Mereka akan cemas, gelisah, murung, dan banyak berhalusinasi.

1. SPMB 2002

Topik bacaan di atas adalah ....
A. pemakaian minuman keras dalam jangka panjang
B. kemudaratan minuman keras
C. peranan minuman keras
D. pemrosesan minuman keras
E. gangguan mental organik akibat alkohol

2. SPMB 2002

Yang tercantum di bawah ini dikemukakan dalam bacaan di atas kecuali ....
A. alkohol termasuk zat adiktif
B. GMO timbul akibat reaksi langsung sel-sel saraf pusat terhadap alkohol
C. sindrom putus alkohol menjadi suatu penderitaan
D. perubahan perilaku akibat miras antara lain berupa banyak mengkhayal
E. yang terkena GMO biasanya menyukai tindakan kekerasan

3. SPMB 2002

Pernyataan di bawah ini cocok dengan isi bacaan di atas kecuali ....
A. Orang yang ingin tetap sehat lebih baik tidak meminum miras.
B. Kebiasaan meminum miras berbahaya bagi kesehatan fisik dan mental.
C. Sindrom putus alkohol tidak berbahaya asalkan persediaan miras cukup
D. Demi ketentraman lahir dan batin, jauhilah minuman keras
E. Hekmah meminum minuman keras hampir tidak ada.

4. SPMB 2002

Keinginan untuk menambah takaran dalam menikmati miras disebabkan :
A. banyaknya berhalusinasi
B. sifat adiktif alkohol
C. gangguan dalam fungsi berpikir
D. perubahan psikologis
E. kecenderungan tindakan kekerasan.

5. SPMB 2002

(a) Di samping memiliki kekuatan, ia juga memiliki kelemahan
(b) Namun, ia cenderung dianggap “lebih” karena tujuan hidup seorang pahlawan bukan semata-mata untuk dirinya sendiri.
(c) Seorang pahlawan tidak berbeda dengan manusia lainnya.
Urutan yang tepat dari kalimat-kalimat di atas untuk membentuk paragraf adalah ….
A. (a) – (b) – (c)
B. (a) – (c) – (b)
C. (b) – (a) – (c)
D. (b) – (c) – (a)
E. (c) – (a) – (b)

6. SPMB 2002

(1) Setiap hari jumlahnya berlipat dua; dua helai pada hari kedua, empat pada hari ketiga, delapan pada hari keempat, dan seterusnya. (2) Di sebuah kolam, menurut teka-teki itu, tumbuh sehelai daun teratai. (3) Jawabnya, “Pada hari kedua puluh sembilan”. (4) Orang Perancis menggunakan teka-teki untuk mengajarkan pertumbuhan penduduk yang berlipat ganda kepada anak sekolah. (5) “Kalau kolam teratai itu penuh pada hari ke tiga puluh, kapankah kolam itu tertutup separuhnya oleh daun teratai?”
Urutan kalimat yang tetap untuk paragraf di atas adalah ….
A. (2) – (1) – (3) – (5) – (4)
B. (4) – (2) – (1) – (3) – (5)
C. (4) – (5) – (1) – (2) – (3)
D. (4) – (2) – (1) – (5) – (3)
E. (5) – (1) – (2) – (3) – (4)

7. SPMB 2002

Presiden membicarakan tentang serangan Amerika terhadap Afghanistan dalam sidang kabinet kemarin.
Kalimat tersebut akan menjadi kalimat yang baku jika diperbaiki menjadi …
A. Presiden membicarakan serangan Amerika terhadap Afghanistan dalam sidang kabinet kemarin.
B. Dalam sidang kabinet, Presiden membicarakan tentang serangan Amerika terhadap Afghanistan.
C. Presiden membicarakan tentang serangan Amerika terhadap Afghanistan
D. Presiden berbicara serangan Amerika terhadap Afghanistan di depan sidang kabinet kemarin
E. Presiden membicarakan tentang serangan Amerika terhadap Afghanistan kemarin di depan sidang kabinet

8. SPMB 2002

Data yang digunakan untuk menjawab semua permasalahan yang ada dalam penelitian ini dapat dipilah menjadi dua, yaitu data utama dan data penunjang.
Agar menjadi kalimat efektif, kalimat tersebut diperbaiki menjadi :
A. Data penelitihan ini dipilah menjadi dua yaitu data utama dan data penunjang.
B. Data untuk menjawab permasalahan dalam penelitihan ini dapat dipilah menjadi dua, yaitu data utama dan data penunjang.
C. Data yang digunakan dalam penelitihan ini dapat dipilah menjadi dua yaitu data utama dan data penunjang.
D. Data ada dua kelompok, yakni data utama dan data penunjang
E. Data terdapat dua jenis, yakni data utama dan data penunjang

9. SPMB 2002

Pembangunan pertanian tidak hanya membatasi pada pengembangan tanaman tradisional.
Kalimat di atas dianggap tidak efektif karena penggunaan kaya yang salah. Kata yang salah itu adalah ….
A. pembangunan
B. tidak
C. membatasi
D. tanaman
E. tradisional

10. SPMB 2002

Semua kalimat berikut adalah kalimat yang tidak menggunakan ragam baku kecuali ....
A. Dalam rapat itu membicarakan masalah hasil evaluasi belajar mahasiswa.
B. Buku itu bermanfaat bagi penulisan karya ilmiah.
C. Pada bahasa Indonesia yang baik dan benar membicarakan ejaan dan ragam.
D. Bagi pegawai negeri sipil tidak boleh ikut partai.
E. Rencana undang-undang disyahkan oleh DPR.

11. SPMB 2002

Kata berlayar yang dahulu hanya dipakai dalam kalimat seperti Nelayan tradisional berlayar mencari ikan setiap malam kini juga dipakai dalam kalimat seperti Marilah berlayar bersama kapal pesiar kaimi.
Kata itu mengalami :
A. penyempitan makna
B. perluasan makna
C. perubahan makna yang membaik
D. perubahan makna yang memburuk
E. perubahan makna menjadi makna kiasan

12. SPMB 2002

Kelompok kata yang di bawah ini mempunyai hubungan makna yang berlawanan secara mutlak kecuali ....
A. laki-laki – perempuan
B. mati – hidup
C. jantan – betina
D. salah – benar
E. ibu – anak

13. SPMB 2002

Kelompok kata berikut menunjukkan benda atau hal sejenis kecuali ....
A. panci, wajan, periuk
B. gurami, kakap, mujair
C. gunting, jarum, benang
D. sepatu, sandal, selop
E. guru, buku, disket

14. SPMB 2002

Kesedihannya begitu mendalam karena kehilangan kekasihnya.
Ungkapan yang tepat untuk menggambarkan kesedihan itu ialah
A. Hancur badan dikandung tanah, budi baik terkenang jua.
B. Bagaikan batu hitam tak tersanding
C. Air diminum rasa duri, nasi dimakan rasa sekam
D. Berani hilang tak hilang, berani mati tak mati.
E. Bagaikan menegakkan benang basah.

15. SPMB 2002

Situasi keamanan dan kekayaan alam yang dimiliki Kutai Barat merupakan modal untuk mengembangkan wisata alam yang layak ditawarkan kepada para wisatawan.
Kalimat tersebut merupakan kalimat luas yang dibentuk dari kalimat inti dengan unsur-unsur :
A. situasi keamanan dan kekayaan alam, dimiliki, Kutai Barat.
B. situasi keamanan dan kekayaan alam, merupakan, modal
C. situasi keamanan dan kekayaan alam, mengembangkan, wisata alam
D. situasi keamanan dan kekayaan alam, layak ditawarkan.
E. situasi keamanan dan kekayaan alam, layak ditawarkan, wisatawan.

16. SPMB 2002

Pada empat tahur terakhir ini makin banyak pemerintah yang negaranya pernah dikuasai rezim yang zalim membuka kembali sebagian sejarah hitamnya yang diwarnai tindak kekejaman aparat bersenjatanya sendiri pada masa lampau.
Berikut ini bukan unsur kalimat inti di dalam kalimat tersebut kecuali ....
A. membuka kembali
B. dikuasai
C. diwarnai
D. rezim yang zalim
E. pada empat tahun terakhir ini

17. SPMB 2002

Jum’at lalu, Amerika mengakui kehilangan satu helikopter karena cuaca buruk dan semua krunya berhasil diselamatkan dan dievaluasi dari Afghanistan oleh satu helikopter lain.
Inti kalimat di atas adalah ….
A. Amerika mengakui kehilangan
B. Ju’mat lalu Amerika kehilangan helikopter
C. Karena cuaca buruk helikopter Amerika jatuh berkeping-keping
D. Kru helikopter berhasil diselamatkan dan dievaluasi dari Afghanistan
E. Dalam kecelakaan tersebut, empat orang luka-luka dan telah diselamatkan dan dievaluasi oleh satu helikopter lain.

18. SPMB 2002

Pelayan toko memberikan uang kembali.
Pola kalimat di atas sama dengan pola kalimat
A. Ketua RT ikut berperan dalam kebersihan lingkungan
B. Kakak belajar dengan tekun di perpustakaan
C. Adik menangis di pelukan Ibu.
D. Kereta api berhenti di setiap stasiun.
E. Bapak Kepala Sekolah menyerahkan buku Tabanas

19. SPMB 2002

1) perempuan Jerman itu berdecak
2) dengan menggenggam tiga buku tebal
3) sambil menggeleng-gelengkan kepala
4) di tangan kiri dan empat di tangan kanan
Urutan penggalan kalimat di atas yang membentuk kalimat yang baik adalah
A. 1, 2, 3, 4
B. 2, 4, 1, 3
C. 3, 1, 4, 2
D. 4, 3, 2, 1
E. 2, 3, 4, 1

20. SPMB 2002

Bengkalis sebuah kabupaten di Riau yang sebagian wilayahnya terletak di Riau Kepulauan, ternyata memiliki potensi alam yang sangat besar.
Kalimat di atas merupakan perluasan dari kalimat ….
A. Bengkalis sebuah kabupaten di Riau
B. Sebagian wilayah Bengkalis terletak di Riau Daratan
C. Sebagian lainnya terletak di Riau Kepulauan
D. Bengkalis memiliki potensi alam.
E. Potensi alam yang sangat besar

21. SPMB 2002

Kata majemuk yang berkonstruksi A dan B terdapat pada kalimat :
A. “Bila ingin berhasil, patahkan dulu kaki tangan musuh!” kata komandan pasukan tempur
B. Rumah sakit wajib menyiapkan kamar rawat inap bagi pasien yang tidak mampu.
C. Kereta api itu datang tepat waktu
D. Orang itu sudah seharusnya memberikan contoh yang baik kepada anak-anak mereka
E. Karena mendung, matahari tidak menampakkan sinarnya

22. SPMB 2002

Imbuhan ber–an pada kata berhadapan di atas ring mempunyai makna yang sama dengan imbuhan ber-an di dalam kalimat berikut kecuali ....
A. Rumah Adit berdekatan dengan rumah Sari.
B. Kami berkenalan sepuluh tahun yang lalu.
C. Kedua pasangan itu bertatapan muka dengan penuh rasa cinta.
D. Ayah saya berpandangan sebaliknya
E. Orang-orang berjalan berpegangan tangan.

23. SPMB 2002

Kata berawalan me– yang tidak menyatakan kerja terdapat dalam kalimat
A. Dia tidak mengakui perbuatannya yang salah.
B. Penduduk desa itu banyak yang merotan.
C. Para penerjun telah mendarat dengan selamat.
D. Kami mengontrak rumah di Pulomas.
E. Kami datang menjelang pesta dimulai.

24. SPMB 2002

Kalimat yang ditulis secara tepat adalah ….
A. Harga buku yang difotokopi ini, Rp 15.000,– per jilid.
B. Harga buku yang di-photocopi ini, Rp 15.000,– per jilid.
C. Harga buku yang difotokopi ini, Rp 15.000,00,– per jilid.
D. Harga buku yang diphotocopi ini, Rp 15.000,– per jilid.
E. Harga buku yang difotokopi ini, Rp 15.000,00 per jilid.

25. SPMB 2002

Kalimat yang menggunakan ejaan yang benar adalah
A. “Kerajaan Siak Sri Indrapura adalah sebuah kerajaan Melayu Islam yang terbesar di Riau”. Tegas Fauziah Rahman, Salah satu keturunan Datuk Sri Amar Perkasa.
B. Minuman “Laksamana Mengamuk’ terbuat dari campuran santan kelapa yang telah dimasak dan kemudian dicampur dengan gula pasir.
C. Pasar yang dibuka sejak pukul 15.00 WIB ini juga menyediakan makanan modern, seperti pizza, ayam saus, hingga fried chicken.
D. Namun setiap harinya, para penjual yang terdiri atas mahasiswa dan mahasiswi dipungut bayaran sebesar Rp 1.500,00
E. Sambalnya pun mempunyai ciri-ciri khusus, ada sambal cencalo, sambal belacan tumis, sambal terong asam dan sambal uleg mentah.

Berlangganan update artikel terbaru via email:


0 Komentar untuk "Soal SPMB Bahasa Indonesia Tahun 2002"

Post a Comment

Silahkan ditanyakan jika ada yang bingung